Semarakan Hari Pelanggan Nasional 2024, PLN UP3 Majalaya Energize PT. Sinar Pelita Jaya Abadi Kapasitas Daya 865.000 VA

Infoin82 Dilihat

”Makasih PLN, selama pengajuan (perubahan daya) prosesnya cepat. Listrik Perusahaan kami bertambah, mudah-mudahan bisa menambah produksi. Sekali lagi terima kasih PLN, pelayanannya sudah bagus dan kedepannya lebih ditingkatkan lagi,” ujar Erwin.

Di tempat terpisah, General Manager PLN Unit Induk Distribusi Jawa Barat, Susiana Mutia, menegaskan pihaknya akan terus fokus untuk melayani kebutuhan listrik pelanggan. PLN selalu siap mendukung setiap kebutuhan energi dari para pelanggan, terutama dalam sektor industri yang menjadi motor penggerak perekonomian di tanah air.

Keberhasilan ini juga mencerminkan upaya kami untuk terus meningkatkan kualitas layanan dan memastikan pasokan listrik yang andal bagi seluruh pelanggan di wilayah Jawa Barat khususnya.

”Ini adalah bukti nyata dari komitmen kami untuk mendukung pertumbuhan industri di wilayah Jawa Barat, khususnya di Kabupaten Bandung. Penambahan daya ini tidak hanya memenuhi kebutuhan operasional PT. Sinar Pelita Jaya Abadi, tetapi juga merupakan langkah penting dalam memastikan bahwa sektor industri dapat terus berkembang dan berkontribusi positif terhadap perekonomian daerah,” tutup Susiana.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *