beritain.id – Jabar Saber Hoaks (JSH) melanjutkan Pelatihan Literasi Digital dan Cek Fakta Mandiri di lingkungan Sekolah dan Pondok Pesantren.
Kali ini yang ditarget Ponpes Persatuan Islam 105 Nurul Iman, Kota Cimahi, Selasa (30/5/2023).
Wakil Gubernur Jawa Barat Uu Ruzhanul Ulum menghadiri langsung pelatihan yang menyasar santri milenial.
Uu menegaskan, santri penting untuk memiliki pengetahuan dan daya kritis agar tidak termakan informasi menyesatkan yang datang terutama dari media sosial.