Jasa Raharja Laksanakan Program Ppkl Di Smk Sangkuriang 1 Cimahi

News7 Dilihat

beritain.id – Hari Rabu, Tanggal 31 Juli 2024 bertempat di SMK Sangkuriang 1 Cimahi, Penanggung Jawab Jasa Raharja Samsat Kabupaten Bandung Barat Padalarang, Windy Prawita Lestari, Penanggung Jawab Jasa Raharja Samsat Cimahi, Restu Indra Permana, dan Staff Administrasi Samsat Outlet Lembang, Fahrul Fahrozi, melaksanakan sosialisasi Pengajar Peduli Keselamatan Lalu lintas kepada guru-guru pengajar SMK Sangkuriang 1 Cimahi.

Dalam rangka menekan jumlah angka kecelakaan lalu lintas di kalangan pengajar dan usia muda, dimana usia pelajar banyak menjadi korban lalu lintas, maka diadakanlah sosialisasi kepada pengajar dalam program Pengajar Peduli Keselamatan Lalu Lintas (PPKL) di SMK Sangkuriang 1 Cimahi dimana kegiatan ini diharapkan para pengajar dapat kembali menyampaikan pesan keselamatan kepada para pelajar dan peserta didiknya sehingga tingkat kesadaran siswa dan siswi akan bertambah terkait tertib lalu lintas.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *