PT Jasa Raharja Bandung dalam kesempatan tersebut juga menyampaikan keprihatinan dengan masih cukup tingginya kecelakaan lalu lintas di Kota Bandung, namun dengan adanya Forum Keselamatan Lalu Lintas dengan persiapan dan koordinasi yang lebih baik dan matang diharapkan jumlah kecelakaan lalu lintas dapat di minimalisir baik dari sisi jumlah maupun dampak dari kecelakaan tersebut.
Di akhir penghujung tahun 2023 dalam menghadapi Natal dan Tahun baru Kegiatan Forum Lalu Lintas dan Angkutan Jalan (FLLAJ) Kota Bandung Tahun 2023 diharapkan dapat berjalan semaksimal mungkin dengan semakin memperluas cakupan pelaksanaan kegiatan FLLAJ dengan melibatkan masyarakat sebagai pengguna jalan secara intens untuk memberikan masukan-masukan dan saran dalam penunjang kinerja pelaksanaan kegiatan FLLAJ.
PT Jasa Raharja sebagai Member of Indonesia Financial Group (IFG) senantiasa berkomitmen untuk memberikan pelayanan terbaik, mudah, cepat dan tepat sebagai wujud Negara hadir bagi korban kecelakaan alat angkutan umum dan lalu lintas jalan.