Jasa Raharja Bandung Bersama P3DW Kota Bandung III Soekarno Hatta Lakukan Sosialisasi Bulan Sadar Pajak di Universitas Al-Ghifari Bandung

Uncategorized8 Dilihat

beritain.id – Di Jawa Barat pada bulan juni 2024 ini dibuat pencanangan Bulan Sadar Pajak. Kegiatan Bulan Sadar Pajak dilaksanakan untuk mewujudkan tertib administrasi Registrasi dan Identifikasi Kendaraan Bermotor serta mewujudkan tertib administrasi kepemilikan kendaraan bermotor di Jawa Barat. Selain itu, untuk meningkatkan kesadaran dan kepatuhan masyarakat untuk membayar Pajak Kandaraan Bermotor.

Untuk mendukungan dan mensosialisasikan agenda tersebut, P3D Wilayah Kota Bandung III Soekarno Hatta bersama seluruh mitra Samsat yang terdiri dari Jasa Raharja Bandung, Kepolisian dan juga Bank Daerah melakukan sosialisasi di berbagai tempat kepada seluruh masyarkat. Pada hari Kamis tanggal 27 Juni 2024 telah dilaksanakan sosialisasi di Universitas Al Ghifari Kota Bandung.

Bertempat di Ruang serba guna Al Ghifari Jalan Cisaranten Kulon No. 104 Bandung narasumber dari Bapenda yang di wakili langsung oleh Kepala P3D Wilayah Kota Bandung III Soekarn Hatta Hj. N. Ida Hamidah, S.E., M.Si memberikan edukasi terkait pembayaran Pajak Kendaraan Bermotor.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *