“Kami berusaha semaksimal mungkin untuk dapat mendistribusikan bantuan ke korban gempa, semoga bantuan ini dapat sedikit meringankan beban korban gempa disini,” ujar Hadi.
Pada kesempatan tersebut, Hadi Prabowo juga berkunjung ke posko darurat TNI AL di Desa Cibulakan untuk berdiskusi dengan Komando Posko Bantuan TNI AL Brigjen TNI Hermanto., S.E., M.M
“Kami pun berkunjung ke posko darurat TNI AL dan berdiakusi terkait hal-hal yang masih diperlukan masyarakat sekitar, seperti sumber air bersih, aliran listrik, perawatan kesehatan, MCK darurat, dapur umum dan tenda pengungsian yang masih belum memadai,” kata Hadi.
Selanjutnya tim IPDN yang berpersonilkan praja putra dan putri, pengasuh dan tim medis akan membantu pemerintah setempat dalam mengurus korban gempa di Desa Cibulakan. Mulai dari membantu dalam pelayanan administrasi pemerintahan, membersihkan reruntuhan bangunan, menangani kebutuhan di posko bantuan dan pengungsian, membantu menangani korban yang terluka bahkan membantu trauma healing pada anak-anak kecil pasca bencana.
“Semoga seluruh warga terdampak bencana ini selalu diberi ketabahan, kekuatan dan kesehatan,” pungkasnya.