beritain.id – Indonesia tengah merayakan hari kemerdekaan yang ke-77. Momen kemerdekaan ini tidak terlepas dari peran para veteran yang telah berjuang melawan penjajah demi merdekanya Bangsa Indonesia.
Untuk menghormati jasa-jasa veteran itu, Direktur Pengkajian dan Pengembangan Sekolah Staf dan Komando Angkatan Darat (Seskoad) Brigjen TNI Achmad Fauzi mengunjungi beberapa kediaman veteran perang di Kota Bandung.
Kunjungan silaturahmi tersebut bertepatan dengan hari kemerdekaan RI ke-77 pada Rabu (17/8/2022). Bersama IJTI Jawa Barat dan Volunteer 45, Achmad Fauzi datang ke salah satu rumah veteran di kawasan Cigadung, Kecamatan Cibeunying Kaler setelah mengikuti upacara 17 Agustus di kantornya.
Disana, Fauzi menemui Engkos Sutisna, seorang veteran yang telah berusia 107 tahun. Engkos merupakan veteran yang terlibat langsung dalam perjuangan melawan penjajah Belanda.