beritain.id – Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil meninjau dan memberikan bantuan kepada keluarga yang tertimpa longsor di RT 01/08 Kelurahan Curug, Kecamatan Bogor Barat, Kota Bogor, Rabu (20/7/2022).
Sebelumnya, hujan dengan intensitas cukup tinggi terjadi di sebagian wilayah Jabar, termasuk Bogor. Hal itu memicu bencana longsor di Kota Bogor. Satu orang dilaporkan tewas tertimbun yang hari ini keluarganya dikunjungi oleh Kang Emil –sapaan Ridwan Kamil.
“Tentunya kita menyampaikan bantuan dan rasa dukacita kita kepada salah satu yang berpulang dengan dua follow-up, mengevaluasi tentunya sistem sungai yang tentunya harus kita cegah agar tidak terulang lagi. Selanjutnya, memberikan bantuan tanggap darurat dan rekonstruksi, khususnya untuk dua rumah yang kemarin musibahnya paling luar biasa,” kata Kang Emil.
Kepada warga setempat, Kang Emil mengimbau agar tetap waspada dalam beberapa hari ke depan apabila terjadi hujan dengan intensitas cukup tinggi.