Gelar Rapat Akbar, Arfi-Yena Targetkan Raup 40 persen Suara

Headline, Inframe100 Dilihat

beritain.id  – Pasangan nomor urut 4 di Pilkada Kota Bandung Arfi Rafnialdi-Yena Iskandar Ma’soem terus gencar berinteraksi dengan warga menjelang H-10 pencoblosan. Hal itu disampaikan Kang Arfi dan Teh Yena saat menghadiri Rapat Akbar di Lapangan Tegallega, Kota Bandung, Minggu (17/11/2024).

“Alhamdulillah hari ini kita dapat kesempatan untuk bertemu dengan pendukung baik dari kader, relawan maupun masyarakat dalam skala yang besar dan ini kita manfaatkan untuk silaturahmi dan konsolidasi. Kita ingin konsolidasi dalam 10 hari terakhir,” kata Kang Arfi.

Dengan sisa 10 hari menjelang pencoblosan, Kang Arfi bakal meningkatkan intensitas bertemu masyarakat dengan harapan bisa meraup 40 persen suara.

“Targetnya adalah kemenangan 40 persen jadi kurang lebih dikonversi jadi 600 ribu suara. 10 hari terakhir ini semua relawan masih melakukan door to door campaign, lalu melakukan aktivitas di medsos, jadi pokoknya sampai hari terakhir semua kegiatan kampanye yang diperbolehkan sampai sebelum masa tenang akan dilakukan,” tuturnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *