Direktur Utama PT Jasa Raharja Tinjau dan Cek Kesiapan Arus Balik di Terminal Tipe A Leuwi Panjang, Kota Bandung

Uncategorized17 Dilihat

beritain.id –  Direktur Utama PT Jasa Raharja, Rivan A Purwantono Bersama Kepala Divisi Pelayanan, Hervanka didampingi Kepala PT Jasa Raharja Cabang Utama Jawa Barat, Dodi Apriansyah, Kepala BPTD Wilayah IX Provinsi Jawa Barat dan juga Kepala Badan Pendapatan Daerah melakukan tinjauan pelaksanaan dan cek kesiapan Arus Balik Pemudik di Terminal Tipe A Leuwi Panjang, Kota Bandung yang merupakan Terminal antar Provinsi.

Pada kesempatan tersebut rombongan diterima oleh Segenap Petugas yang berada di Terminal Tipe A Leuwi Panjang. Setibanya di Terminal Leuwi Panjang Direktur Utama melakukan serangkaian pemeriksaan mulai dari pengecekan personel yang bertugas serta memberikan pengarahan petugas agar senantiasa memberikan rasa nyaman kepada masyarakat yang melakukan perjalanan mudik, “Alhamdulillah pelayanan Masyarakat sangat bagus, kepadatan penumpang sudah cukup terurai sejak tanggal 24 April yang lalu”, ungkap Rivan.

Rivan juga menghimbau agar mematuhi peraturan tata tertib dalam berlalu lintas. Bilamana lelah agar beristirahat di rest area atau pospam yang disediakan oleh Kepolisian dan Dishub, Dalam hal ini sebagai wujud aksi simpatik Jasa Raharja dan sebagai bentuk dukungan diberikan bingkisan di pos pam lebaran operasi ketupat tahun 2023.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *