Bey Machmudin Apresiasi Komitmen Bank BJB Dukung Sektor UMKM

Kabarin13 Views

“Dalam konteks ini, penting bagi kita semua untuk merespons dinamika ekonomi yang terus berubah dengan cepat dan memastikan bahwa langkah-langkah strategis yang diambil memiliki dampak positif bagi seluruh masyarakat Jawa Barat,” ungkapnya.

Tak lupa, Bey juga menekankan agar bank bjb dapat mendorong inklusivitas di sektor UMKM karena menurutnya, pelaku UMKM memiliki peran yang signifikan.

Sementara itu Direktur Utama bank bjb Yuddy Renaldi mengatakan, kegiatan Business Review Semester II – 2023 dan Executive Workshop Tahun 2024 memiliki tema “Performance and Sustainability”.

” Performance yang baik dan bisa dipertahankan secara berkelanjutan tentu menjadi harapan semua entitas perusahaan. Mencatatkan kinerja yang baik pada suatu tahun buku merupakan suatu prestasi, tetapi mempertahankan kelangsungan usaha itu akan menjadi legasi,” ucap Yuddy.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *