Selain mengemban tugas sebagai Pj Ketua TP PKK Kabupaten Cirebon, Risfa juga dipercaya dan dikukuhkan sebagai Ketua Dekranasda, Ketua Forikan, Bunda Genre, dan Bunda Literasi.
Selain itu Risfa dikukuhkan pula sebagai Bunda PAUD, Bunda FAD, dan Ketua Sekolah Perempuan Capai Impian dan Cita-cita (Sekoper Cinta) Kabupaten Cirebon.
“Saya ucapkan selamat kepada Ibu Risfa Eka Putri Wahyu Mijaya, yang alhamdulillah, saat ini sudah resmi dilantik sebagai Penjabat Ketua TP PKK, Ketua Dekranasda dan jabatan organisasi lainnya untuk menjalankan berbagai program di Kabupaten Cirebon,” ucap Amanda.
Ia menuturkan bahwa jabatan yang diemban istri kepala daerah lebih banyak dari jabatan kepala daerah itu sendiri.
Ini menandakan bahwa perempuan merupakan makhluk multitasking yang bisa berperan luas di masyarakat.