beritain.id – Penjabat Gubernur Jawa Barat Bey Machmudin ingin pariwisata di Jabar berkembang pesat, terutama di kawasan Ciayumajakuning, yang meliputi Kota Cirebon, Kabupaten Cirebon, Indramayu, Majalengka, dan Kuningan.
Untuk itu, Bey bertemu dengan Bobobox untuk mendengarkan aspirasi dari anak muda terkait pengembangan daerah wisata di kawasan Ciayumajakuning.
“Saya ingin pariwisata di Jawa Barat berkembang dan mendengarkan pendapat dari anak muda (Bobobox) atau yang memiliki visi misi kekinian,” kata Bey saat ditemui di Gedung Sate, Kota Bandung, Selasa (30/1/2024).
Bey menargetkan, wisatawan luar daerah menjadi fokus utama dalam upaya mengembangkan Bandara Internasional Jawa Barat (BIJB) di Kertajati, Kabupaten Majalengka.