beritain.id – Belasan Dalang dan ratusan warga masyarakat, mengadakan Gelar Karya Dinasti Munggul Pawenang yang dilaksanakan dalam rangka memperingati Hari Wayang Golek Nasional yang jatuh pada 7 November 2023 lalu. Kegiatan seni budaya ini di gelar di Teras Sunda Jalan Cipadung Kecamatan Cibiru Kota Bandung, Minggu (24/12/2023).
Mengusung tema ‘Cinta Padalangan’ gelaran karya yang menampilkan 19 dalang ternama tersebut, sebagai upaya untuk melestarikan seni budaya wayang golek, yang didalamnya terkandung nilai-nilai dan falsafah kesenian, dakwah, petuah dan lain-lain yang berkenaan dengan kehidupan manusia.
Penyelenggara Gelar Karya Dinasti Munggul Pawenang, Gustava mengatakan bahwa kegiatan itu melibatkan dua formasi dalang.
“Dalam kegiatannya diisi formasi rampak dalang dan dalang tunggal. Ada juga rampak kendang dan puncaknya penampilan satu dalang tunggal keturunan Almarhum Dede Amung Sutarya,” ungkapnya.
Selain menampilkan para dalang ternama, Gustava mengatakan, kegiatan ini sebagai langkah untuk melestarikan seni wayang golek. Termasuk dengan sejumlah penyesuaian aspek seni wayang yang dilakukan pelaku seni tersebut.
“Seperti diketahui wayang ini mahakarya dunia yang diakui UNESCO. Dan nilai luhur dan falsafah dari wayang ini yang harus dikembangkan,” kata Gustava.