Sedangkan posisi kedua untuk caleg DPRD Provinsi dari 6.620 pemilih Demokrat diraih oleh Toni Setiawan yakni sebanyak 11,49 persen dikali 6.620 yang hasilnya adalah 760 suara.
“Jika diakumulasikan pada suara partai sebanyak 220.701 adalah sebesar 25.358 suara. Sementara sisanya untuk kandidat lainnya,” ungkapnya.
Berdasarkan hasil quick count yang ditutup pada 16 Februari 2024 pukul 22.00 WIB, lanjut Yudi jika margin of error masih mungkin terjadi sebanyak 3 hingga 4 persen. Namun dapat dipastikan bahwa Partai Demokrat mendapatkan perolehan satu kursi untuk DPRD Provinsi dari dapil 2 Jabar.